
Syamsilasmi, S.Pd
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
SMP IT Pesantren Sabbihisma : Membentuk Generasi Yang Halim dan ‘ Alim.
“Di sini, belajar bukan hanya tentang apa yang ada di dalam buku, tapi tentang bagaimana kita hidup dan bertumbuh selama 24 jam.”
Selamat datang di website resmi SMP IT Pesantren Sabbihisma
Sabbihisma percaya bahwa pendidikan di era sekarang menuntut lebih dari sekadar kehadiran di ruang kelas. Sebagai sekolah berbasis boarding, kami tidak hanya mengelola sebuah institusi pendidikan, melainkan membangun sebuah ekosistem pertumbuhan. Di sini, proses belajar tidak dibatasi oleh bel sekolah antara pukul 07.00 hingga 15.00, melainkan menyatu dalam setiap interaksi dan aktivitas santri selama 24 jam.
Kami mengintegrasikan nilai-nilai karakter, kedisiplinan asrama, dan kemajuan teknologi untuk memastikan setiap siswa kami siap menghadapi tantangan global tanpa kehilangan jati diri. Di SMP IT Pesantren Sabbihisma, kami membekali generasi muda qur’ani dengan habituasi Islami.
Mari berproses bersama kami untuk menjadi versi terbaik dari diri Ananda. Masa depan dimulai dari langkah kecil yang diambil hari ini.
Kurikulum yang diterapkan di SMPIT Ulul Albab berbasis kurikulum Nasional yang diintegrasikan dengan muatan keislaman. Sehingga tersusun satu jalinan kurikulum yang terpadu dan seimbang. Kurikulum formal (Diknas) bertujuan untuk menjamin mutu pendidikan nasional, dengan kurikulum keislaman bertujuan untuk menanamkan nilai nilai Islami seperti Aqidah Salimah, Ibadah Shohihah dan Akhlakul Karimah.
Call Center